Langsung ke konten utama

Inilah Supplier Baju Murah Untuk Reseller Sebagai Peluang Bisnis Anda

Supplier Baju Murah Untuk Reseller

Pakaian merupakan kebutuhan pokok bagi setiap orang. Berkembangnya industri pakaian jadi serta meningkatnya permintaan pakaian jadi juga membuat banyak orang ingin menggeluti dunia usaha yang satu ini. Terlebih di zaman yang serba online ini, bisnis pakaian berkembang pesat melalui penjualan di beberapa situs online, salah satunya melalui mekanisme reseller. Reseller adalah pihak yang melakukan pembelian barang dari supplier untuk dijual kembali. Bisnis ini dipilih bagi mereka yang ingin memulai bisnis dengan modal yang minim. Berikut beberapa hal yang harus diperhatikan saat memilih supplier baju murah untuk reseller:

Baca: Grosir Baju Anak Branded Murah

1. Pilih Yang Harga Murah

Harga merupakan hal utama yang harus diperhatikan. Tujuan dari reseller ini adalah efisiensi biaya, maka memilih pemasok yang memberikan harga yang lebih murah merupakan hal yang penting. Memilih pemasok yang merupakan produsen pakaian akan lebih menguntungkan bagi reseller.

Hal ini karena reseller dapat memaksimalkan laba dengan mendapatkan barang yang lebih murah dibandingkan dengan harga pasar. Hindari untuk memilih supplier yang bukan merupakan tangan pertama karena harga yang ditawarkan sudah termasuk tambahan laba yang mereka tentukan. Hal ini jelas akan mengurangi laba reseller dalam menjual barangnya. Maka dari itu penting dalam mempertimbangkan dalam memilih supplier baju murah untuk reseller.

2. Perhatikan Domisili Supplier

Tempat produksi atau keberadaan supplier merupakan faktor penting yang harus dipertimbangkan sebelum memilih supplier. Jarak reseller dengan supplier yang cenderung jauh akan membebani reseller dalam hal ongkos kirim. Untuk menjaga agar harganya tetap bersaing, reseller harus menghindari adanya biaya tambahan seperti ongkos kirim yang besar. Mulailah mencari jaringan dari kolega terdekat untuk mencari informasi supplier, apabila belum memungkinkan gunakan media sosial untuk mencari supplier terdekat dengan harga dan kualitas yang bersaing.

3. Cek Testimoni

Harga bukan satu-satunya faktor yang menjadi pertimbangan saat memilih supplier. Jangan mudah tergiur dengan penawaran harga murah sebelum melihat testimoni orang-orang yang pernah melakukan transaksi dengan supplier tersebut. Di era digital seperti ini, sangat mudah untuk menelusuri testimoni serta penilaian yang diberikan para pelanggan dalam laman bisnis.

Pilihlah supplier yang memiliki rating tinggi dan testimoni yang baik untuk menghindari kualitas barang yang dibeli tidak sesuai dengan deskripsi. Meskipun begitu, masih banyak supplier baju yang menawarkan harga murah namun dengan kualitas yang tetap bersaing.

4. Lihat Sistem Pembelian

 Sebelum memilih supplier, pelajari bagaimana sisten pembelian yang ditentukan oleh calon supplier. Periksa berapa minimal pembelian yang dipersyaratkan untuk mendapatkan harga reseller. Hal ini harus disesuaikan dengan kebutuhan stok barang serta modal yang dimiliki oleh reseller. Ada beberapa supplier yang mensyaratkan minimal pembelian untuk mendapatkan harga supplier, apabila tidak memenuhi atau di bawah batas minimal, bisa jadi harga akan berlaku normal seperti harga pasar atau harga ecer.

5. Ketahui Biaya Menjadi Reseller

 Banyak pemasok yang masyarakat adanya biaya pendaftaran bagi calon resellernya. Hal ini harus dipertimbangkan dengan benar. Caranya adalah dengan membandingkan apa saja manfaat yang didapat setelah menjadi anggota atau reseller dari supplier tersebut.

Apabila tidak ada keuntungan yang didapat, lebih baik memilih untuk mencari supplier lain yang tidak membebankan biaya pendaftaran. Meskipun begitu, ada beberapa supplier yang mengenakan biaya pendaftaran atas resellernya untuk dialokasikan untuk memberikan kemudahan-kemudahan dalam proses jual beli diskon produk, sampai dengan pengadaan training barang kewirausahaan untuk reseller.

Demikian beberapa tips yang yang dapat dipertimbangkan dalam memilih supplier baju murah untuk reseller yang sedang memulai bisnisnya. Catatan penting, bahwa dalam memilih supplier, harga bukan merupakan satu-satunya hal yang harus diperhatikan, kualitas barang juga harus diperhatikan untuk menjaga kepercayaan pelanggan atas barang-barang yang dijual.

Komentar

Edukasi Terpopuler

Connect With Us

Copyright @ 2023 findira.com, All right reserved