Langsung ke konten utama

5 Peluang Usaha Di Desa Terpencil Dengan Hasil Yang Menjanjikan

Peluang Usaha Di Desa Terpencil Dengan Hasil Yang Menjanjikan

Setiap orang memiliki kesempatan yang sama untuk sukses tak terkecuali buat anda yang tinggal di desa terpencil. Meskipun belum semaju masyarakat di kota, namun anda masih tetap bisa mendapatkan penghasilan yang menjanjikan. Salah satu caranya adalah dengan mengembangkan usaha di desa agar memiliki penghasilan yang rutin. Tentunya disesuaikan dengan kondisi dan potensi yang dimiliki oleh desa tempat anda tinggal. Berikut ini adalah 5 peluang usaha di desa terpencil dengan hasil yang menjanjikan :

Inilah 5 Peluang Usaha Di Desa Terpencil Dengan Hasil Yang Menjanjikan

1. Membuka Toko Kelontong 

Peluang usaha di desa terpencil yang paling populer dilakukan adalah membuka toko kelontong. Khususnya buat anda para ibu rumah tangga yang tidak bekerja. Meskipun modalnya lumayan besar, namun toko kelontong tidak akan pernah sepi pelanggan. Hal itu disebabkan karena toko kelontong menjual kebutuhan sehari-hari seperti sembako, bumbu masak, minyak goreng, perabot rumah tangga, dan lain sebagainya. Terlebih jika desa anda sangat jauh dari pasar tentunya masyarakat akan lebih memilih untuk berbelanja kebutuhan sehari-harinya. Bahkan mungkin akan bergantung sepenuhnya pada toko kelontong anda.

2. Pengepul Hasil Panen 

Masyarakat desa terpencil identik dengan profesi sebagai seorang petani. Sehingga, ini bisa menjadi peluang bagi anda untuk membuka usaha di desa anda sendiri. Dan salah satu peluang usaha yang cocok adalah menjadi pengepul hasil panen. Desa adalah pusatnya hasil pertanian sehingga anda bisa menjadi reseller atau distributor beras. Anda bisa membelinya dari petani lokal kemudian menjualnya ke pasar atau mendistribusikannya ke kota-kota. Sehingga anda akan mendapatkan keuntungan yang besar karena harga beli dari supplier yang lebih murah. Namun, anda harus mengetahui harga pasar dan mencari partner bisnis yang jaringannya luas agar usaha anda semakin besar.

3. Ternak Hewan 

Ternak hewan menjadi salah satu peluang usaha di desa terpencil yang menjadi primadona warga desa. Anda bisa membuka usaha ternak ini dengan mudah karena ketersediaan bahan makanan ternak yang melimpah di desa seperti rumput, biji-bijian, dan sebagainya. Jika modal anda besar, anda bisa beternak hewan-hewan yang nilai jualnya tinggi seperti kambing, sapi, dan kerbau. Namun, jika modal anda kecil, anda juga membuka usaha ternak ayam pedaging atau petelur. Dengan beternak ayam petelur, anda bisa mendapatkan keuntungan yang lebih mudah karena telur adalah bahan makanan yang selalu dicari. Terlebih jika harga yang anda tawarkan lebih rendah dibandingkan harga pasar. Maka bisa dipastikan masyarakat desa akan lebih memilih telur dari ternak anda.

4. Menjual Bibit Tanaman 

Peluang usaha di desa terpencil dengan penghasilan yang menggiurkan selanjutnya adalah dengan menjual bibit tanaman. Selain keuntungan yang lumayan, usaha ini juga bisa menjadi investasi di masa depan karena sifatnya yang long lasting. Terlebih jika anda memiliki lahan yang luas. Anda bisa membuka kebun induk yang menjadi pembibitan berbagai macam jenis tanaman. Kemudian anda bisa menjualnya ke warga desa setempat atau desa lain. Kalaupun tidak habis terjual, anda bisa menanamnya sendiri di lahan anda sehingga bisa menjadi investasi masa depan.

5. Budidaya Ikan 

Jika anda memiliki background perikanan, maka peluang usaha di desa terpencil yang bisa anda lakukan adalah dengan membuat budidaya ikan. Namun, anda perlu menentukan terlebih dahulu jenis ikan apa yang akan anda budidaya. Apakah ikan hias atau ikan pedaging sebagai lauk sehari-hari. Masyarakat desa akan selalu membutuhkan ikan untuk lauk sehingga anda mengembangkan usaha ikan pedaging. Seperti ikan lele, patin, mujair, emas dan lain sebagainya. Yang paling mudah adalah budidaya ikan lele yang bisa hidup di air keruh dan juga perawatannya yang mudah. Anda bisa menjual hasil budidayanya ke masyarakat desa atau ke pasar induk.

Komentar

Edukasi Terpopuler

Connect With Us

Copyright @ 2023 findira.com, All right reserved